Rekomendasi Instagram Analytics Tools Gratis Terbaik

Joko Warino

Instagram Analytics Tools

Sudah berapa lama Anda menggunakan Instagram untuk promosi dan apakah Anda pernah mengevaluasi efektivitasnya? Jika belum, cobalah menggunakan Instagram Analytics Tools. Sebuah alat yang akan membantu Anda mengukur capaian target marketing melalui sosial media.

Penting!

“Menciptakan konten berkualitas dan mengoptimasi fitur-fitur marketing pada Instagram akan membantu peningkatan interaksi di akun Instagram Anda.”

Apa itu Instagram Analytics Tools?

instagram marketing

Instagram Analytics Tools merupakan alat yang bisa Anda gunakan untuk mengukur sejauh mana capaian marketing yang Anda lakukan melalui platform Instagram. Efektivitas dari sosial media marketing yang Anda lakukan dapat terukur dari tools ini.

Melalui tools ini juga Anda bisa melihat data lengkap dari akun Instagram Anda. Mulai dari informasi data demografis follower, rata-rata interaksi, aktivitas postingan, data postingan, tag dan mention, views, comment, dan lainnya.

Semakin bagus tools yang Anda gunakan, maka semakin lengkap datanya.

Apakah tools ini berbayar? Tersedia Instagram Analytics Tools Free yang bisa Anda coba trial nya. Namun, jika ingin mendapatkan data yang lebih lengkap dan akurat, Anda bisa upgrade ke versi premium.

Sebenarnya, Instagram sendiri sudah menyediakan fasilitas untuk mengetahui analisis akun yang Anda gunakan. Jika Anda memilih mode dashboard profesional, fitur ini bisa langsung Anda buka di bagian depan profil.

Namun, jika Anda memilih mode pribadi, fitur ini tidak tersedia. Maka untuk mengetahuinya Anda bisa menggunakan tools. Tools premium tentunya menawarkan data yang lebih lengkap.

Fungsi Instagram Analytics Tools

Instagram

Secara umum fungsi dari tools analisis Instagram ini membantu Anda untuk mendapatkan data kuantitatif dari sebuah akun Instagram.

Data tersebut bisa Anda gunakan untuk beberapa hal, yakni:

  • Mengukur ketercapaian target dari marketing sosial media yang Anda lakukan, apakah jangkauan market Anda sudah tercapai atau belum.
  • Melihat capaian popularitas dari akun yang Anda miliki. Jika Anda seorang selebgram misalnya, Anda bisa melihat postingan seperti apa yang interaksinya paling tinggi dan mendatangkan banyak follower.
  • Membantu Anda melakukan evaluasi. Jika terlihat interaksi sebuah postingan rendah, maka Anda bisa mengubah konsep konten untuk membantu meningkatkan kualitasnya.
  • Data demografis dari follower Anda bisa Anda pakai untuk menentukan tipe konten yang akan Anda buat. Termasuk juga Anda memiliki produk, maka bisa menyesuaikan segmen pasarnya.
  • Instagram Analytics Tools ini membantu kalangan peneliti untuk melihat data lengkap sebuah sosial media. Peneliti bidang komunikasi misalnya, bisa menggunakan data ini untuk melihat analisis teknik berkomunikasi media yang efektif atau tidak.

Bagaimana menggunakan Instagram Analytics Tools tersebut? Anda cukup berkunjung di website penyedia, melakukan registrasi, memilih versi gratis atau premium. Lalu, ikuti panduan registrasi aturan setiap website terkait.

Rekomendasi Instagram Analytics Tools Terbaik

Best Instagram Analytics Tools bisa Anda dapatkan dalam versi gratis dan premium. Data yang lengkap dan proses registrasi yang tidak ribet jadi indicator orang memilih sebuah tools yang bagus.

Namun, Anda tak perlu khawatir karena biasanya penyedia tools ini menyediakan layanan secara online saja, tanpa perlu harus install aplikasi.

Supaya Anda lebih terbantu, berikut ini rekomendasi beberapa tools analisis Instagram yang bisa Anda coba:

1. Analisa.io

Instagram Analytics Tools Analisa.io

Tools terbaik pertama yang bisa Anda coba adalah Analisa.io. Alat ini tak hanya membantu analisis Instagram, tersedia juga analisis Twitter dan TikTok.

Di sini Anda bisa langsung melihat data lengkap follower, profil, dan hashtag dari akun Instagram Anda. Data pada tools ini menyajikan analisis persaingan, data histori, demografi follower hingga analisis konten Instagram yang Anda buat.

Tools ini menyediakan versi gratis dan premium. Penggunaannya juga relatif mudah dan simple.

2. Pallyy

Instagram Analytics Tools Pallyy

Tools Instagram Analytics terbaik selanjutnya adalah Pallyy. Di sini Anda bisa melihat analisis competitor, story, postingan, audiens, lokasi dan sebagainya. Walaupun datanya terlihat cukup sederhana, tools ini cukup simple dalam penggunaannya.

Anda bisa menggunakan tools ini secara gratis dengan langsung melakukan registrasi pada websitenya. Cukup mudah dan datanya pun bisa Anda analisis dengan cepat.

3. Minter.io

Minter.io

Minter.io menjadi salah satu tools analisis Instagram yang bisa membantu Anda mendapatkan data kuantitatif lengkap akun Anda.

Tak hanya menganalisis Instagram, tools ini juga bisa membantu Anda mendapatkan data akun Facebook, TikTok, Twitter hingga LinkId.

Untuk memudahkan pengguna, penyedia tools juga menyediakan contoh analisis data yang bisa Anda unduh langsung di website. Cara ini membantu Anda apakah fitur dari tools ini sesuai dengan yang Anda butuhkan atau tidak.

4. Brand24

Brand24

Instagram Analytics desktop yang bisa Anda gunakan langsung tanpa harus unduh aplikasi adalah Brand24. Pada tools ini Anda bisa mendapatkan data lengkap tentang konten, follower, hashtag, profil, mention, dan lainnya secara lengkap.

Guna memudahkan pengguna sebelum melakukan registrasi, penyedia juga memberikan contoh hasil analisis yang bisa Anda unduh di sini.

Contoh ini akan membantu Anda mengetahui hasil analisis apa yang akan Anda peroleh jika menggunakan Brand24.

5. Inflact

Inflact

Tools analisis Instagram paling simple dan mudah yang bisa Anda gunakan adalah Inflact.

Kenapa demikian?

Ya, tak sama dengan tools lainnya yang umumnya mengharuskan Anda melakukan registrasi lebih dulu, penyedia tools ini memberikan layanan yang lebih mudah.

Anda bisa langsung mengunjungi beranda websitenya, lalu sudah tersedia kolom yang bisa Anda isi dengan nama akun Instagram Anda.

Tekan analisis maka tools ini dalam 30 detik akan langsung menampilkan ringkasan data lengkap dari akun Instagram Anda.

Bisa Anda gunakan secara mobile di ponsel. Data ini membantu Anda yang ingin mengetahui perkembangan Instagram secara global.

Cocok untuk public figure, influencer, dan sebagainya yang membutuhkan rincian data tidak terlalu analitis.

Bagaimana Tools Analisis Instagram yang Bagus?

Dalam memilih tools yang bagus, pertimbangkan beberapa hal yakni akurasi data yang Anda dapatkan, kelengkapan data yang tersaji, pengoperasian tools yang tidak ribet, dan tentunya pertimbangan harga yang sesuai dengan kualitas produk tools tersebut.

Sesuaikan juga dengan kebutuhan Anda terhadap data analisis. Jika Anda peneliti, maka carilah penyedia tools dengan data paling lengkap.

Sedangkan jika hanya untuk kebutuhan pribadi, tools desktop gratis bisa Anda pilih karena datanya lebih global dan mudah Anda pahami.

Anda masih bertanya lagi, apakah perlu melakukan analisis akun Instagram?

Ya, tentu saja perlu jika Anda menggunakan media sosial ini untuk kebutuhan marketing digital. Efektivitas dan capaian marketing Anda bisa terlihat dari analisis data yang tampil di tools.

Setelah Anda mengetahui data tersebut, maka Anda akan bisa membuat strategi baru untuk evaluasi. Data yang bagus juga akan menjadi daya jual yang tinggi pada akun Anda.

Branding Anda jika sebagai influencer juga akan semakin tinggi dengan data analisis Instagram yang bagus.

Pilih Instagram Analytics Tools apa yang bagus untuk Anda, dan dapatkan data analisis yang lebih akurat dan terpercaya.

Baca Juga : Apa yang Dimaksud Instagram Marketing?

Bagikan:

Tags

Joko Warino

Seorang blogger yang mendalami dunia SEO (Search Engine Optimization) dari tahun 2012 hingga saat ini dan terus belajar memahami perkembangan logaritma yang terus di update oleh Google.

Tinggalkan komentar