Jokowa.ID – Ada beragam cara untuk bisa menarik pelanggan di era digital ini, bahkan pelanggan yang jauh sekalipun.
Google Bisnisku adalah salah satu bentuk promosi di Era internet yang semakin canggih dan berkembang luas dengan mudah.
Anda mungkin pernah mendengar nama Google Bisnisku atau yang seringkali disebut dengan Google Bisnisku.
Namun, masih belum tahu betul tentang apa sebenarnya Google Bisnisku ini, manfaatnya untuk bisnis dan cara pendaftarannya?
Maka dari itu, di bawah ini akan sedikit dibahas mengenai hal tersebut.
Apa yang Dimaksud dengan Google Bisnisku?
Google menyediakan banyak kemudahan bagi para penggunanya, dan cara yang ditempuh kali ini dengan menghadirkan alat atau aplikasi untuk mempromosikan usaha.
Google My Business bisa dibilang adalah alat atau aplikasi yang ditujukan untuk para pebisnis, di mana nantinya ketika sudah mendaftar maka lokasi bisnis Anda akan ditampilkan di Google Maps dan juga di mesin pencari.
Pastinya untuk pendaftaran juga tidak begitu sulit, dan Anda bisa memanfaatkan aplikasi ini supaya bisnis semakin berkembang pesat.
Apalagi mengingat bahwa di luar sana ada puluhan juta orang yang menggunakan Google sebagai tempat dalam mencari macam-macam informasi yang dibutuhkan.
Bahkan untuk informasi sekecil apapun, Google selalu bisa diandalkan.
Apa Saja Keuntungan Memakai Google Bisnisku?
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, bahwa ada sejumlah keuntungan yang dapat diraih apabila memakai Google Bisnisku sebagai tempat untuk promosi usaha.
Adapun sejumlah keuntungan yang dimaksud adalah sebagai berikut ini.
1. Promosi Langsung di Google Maps
Google Maps salah satu alat yang sering dipakai oleh masyarakat, khususnya jika mereka sedang mencari alamat.
Bila Anda mempunyai toko fisik seperti kedai, kios, dan sejenisnya maka ini akan mempermudah pengunjung untuk pergi ke tempat Anda dan membeli produk yang dijual.
Setidaknya ada 70% lebih pengguna internet yang memanfaatkan Google Maps untuk mempermudah mereka menemukan sebuah tempat.
Di Amerika Google Maps menjadi salah satu aplikasi pemetaan paling populer dan paling banyak di Download pada tahun 2021, hal ini di kemukakan oleh Statista.com
Oleh karenanya, tak heran apabila mendaftar Google Bisnisku ini memberikan peluang besar agar toko fisik dikunjungi oleh banyak orang.
2. Informasi yang Terpercaya dan Lengkap
Orang-orang terkadang lebih mengutamakan riset terlebih dahulu sebelum datang ke suatu tempat, terutama untuk membeli suatu produk atau jasa.
Mereka mendapatkan informasi yang dibutuhkan dari Google dan kebanyakan lebih mempercayai informasi yang ada di internet tersebut dengan mudahnya.
Sehingga jika Anda telah mendaftarkan bisnis di Google Bisnisku, maka nantinya pelanggan akan menerima informasi yang valid dan pastinya lengkap tentang bisnis yang dimaksud.
Misalnya tentang jam buka, review pelanggan lain, nama toko, alamat, nomor telepon dan macam-macam lainnya.
Contohnya bila Anda search “jual baju muslim” maka akan ada informasi lengkap tentang toko terdekat yang menjual baju muslim, perhatikan gambar dibawah ini :
Jika bisnis Anda bisa mendapatkan reputasi yang baik dan review pelanggan yang positif, maka ini akan menarik masyarakat lainnya untuk mempercayai bisnis dan produk tersebut.
Maka dari itu, usahakan untuk terus meningkatkan pelayanan sekaligus kualitas dan dapatkan review yang baik dari pelanggan supaya bisnis Anda semakin berkembang.
3. Bisnis Lebih Mudah Ditemukan
Kalau dulu teknik promosi yang dilakukan sangat sulit untuk membuat orang lain menemukan bisnis Anda, maka sekarang tentunya jauh lebih mudah.
Karena orang-orang tersebut hanya perlu mengetikkan kata kunci di mesin pencari Google dan nantinya akan ada banyak sekali hasil yang keluar.
Dari sini pelanggan pun akan membandingkan antara toko satu dengan toko lainnya dan mencari mana yang sekiranya paling sesuai.
Namun, meski kedengarannya sangat mudah, tetap harus melakukan teknik-teknik tertentu selain mendaftar di Google Bisnisku supaya usaha Anda cepat ditemukan oleh konsumen yang membutuhkan.
4. Dapatkan Ulasan Langsung Dari Pelanggan Lain
Ulasan yang bermanfaat sangat berguna untuk sebuah bisnis, karena ini bisa menarik pelanggan lain untuk mempercayai toko Anda.
Menjadi bagian dari Google Bisnisku membuat bisnis mendapatkan ulasan langsung dari para customer lainnya yang pernah bertransaksi entah itu secara online maupun yang sudah datang langsung ke toko.
Dibandingkan keterangan yang ditulis lengkap, sejumlah orang lebih percaya terhadap ulasan yang diberikan customer lainnya.
Bahkan, untuk menghargai setiap ulasan positif yang diberikan oleh customer, Anda juga bisa memberikan balasan berupa ucapan terima kasih demi menunjukkan pelayanan yang terbaik dan itikad menghargai pelanggan tersebut.
Membalas review yang dilakukan oleh pelanggan bisa jadi sangat penting, karena artinya Anda berupaya untuk memberikan kenyamanan terhadap mereka.
Ketika pembeli merasa senang dan puas dengan pelayanan toko, maka mereka tak segan untuk memberikan kesetiaan dan mempromosikan usaha Anda secara langsung.
Langkah Mudah Menggunakan Google Bisnisku
Kalau sudah mengetahui tentang manfaat atau keuntungan dari penggunaan Google Bisnisku bagi usaha.
Naka selanjutnya bisa langsung memikirkan cara tentang pendaftaran dan juga hal apa saja yang harus dilakukan.
1. Mendaftar Terlebih Dahulu
Seperti yang sudah dikatakan bahwa untuk memanfaatkan Google Bisnisku ini mesti mempunyai akun terlebih dahulu.
Proses pendaftaran yang dilakukan sama sekali tak rumit, selain itu juga tidak dipungut biaya sepeserpun atau gratis.
Pendaftaran ini juga dilakukan bisa dari mana saja, entah itu dari perangkat Android atau IOS.
Silahkan mendaftar di link berikut https://www.google.com/business/
2. Mencantumkan Informasi Bisnis Selengkap Mungkin
Mencantumkan Informasi bisnis di Google Bisnisku selengkap mungkin sangatlah penting.
Supaya mempermudah pelanggan menemukan bisnis tersebut.
Contoh yang dimaksud dengan informasi bisnis ini seperti misalnya alamat, jam buka toko, nomor telepon dan keterangan pendukung lain yang sekiranya dibutuhkan.
Terutama jangan sampai salah untuk menulis informasi yang dimaksud agar pelanggan tidak mengalami kesulitan.
Misalnya saja ternyata salah dalam menuliskan alamat dan jam buka, maka ini bisa saja membuat pelanggan tersesat atau salah memperhitungkan waktu sehingga saat sampai ternyata toko Anda masih tutup.
Berikut langkah-langkahnya :
- Setelah klik Kelola sekarang, akan muncul tampilan seperti dibawah ini. Isi nama bisnis Anda kemudian klik Lanjutkan.
- Pilih jenis bisnis Anda. Ada 3 pilihan yakni retail online, toko lokal dan biaya layanan. Setelah dipilih klik Berikutnya.
- Pilih kategori bisnis sesuai dengan bidang usaha Anda. lalu klik Berikutnya.
- Kemudian masukan alamat bisnis Anda. Lalu klik Berikutnya.
3. Melakukan Verifikasi Setelah Pendaftaran
Setelah tahapan diatas, langkah selanjutnya adalah verifikasi Google Bisnisku.
Biasanya verifikasi membutuhkan waktu yang tidak terlalu lama dan dilakukan dengan cara mengirimkan kode melalui surat. tertulis membutuhkan waktu hingga 4 hari.
Jadi, Anda mesti bersabar jika memilih opsi ini sebelumnya.
Setelah kode dikirimkan oleh pihak Google, maka Anda bisa memasukkan kode tersebut ke kolom yang sudah disediakan.
Nah, jika telah mengikuti langkah-langkah di atas, maka Google Bisnisku sudah siap untuk dipakai dan mempromosikan usaha.
Tentunya, konsisten sangat diperlukan dan jangan sampai pelanggan merasa kecewa dengan pelayanan serta kualitas dari produk serta jasa.
Hal-hal yang Harus Diperhatikan Saat Memakai Google Bisnisku
Membuat akun Google sudah selesai, dan Anda juga sudah melihat bahwa bisnis muncul di mesin pencari.
Nah, berikutnya Anda harus memperhatikan apa saja hal-hal yang mesti dilakukan saat sudah menggunakan Google Bisnisku ini.
Apa saja kira-kira?
1. Update Informasi Secara Berkala
Penting untuk melakukan update informasi secara berkala, karena ini akan membuat pelanggan jadi lebih gampang saat ingin datang ke tempat usaha.
Informasi yang dimaksud tentu saja seperti jam operasional, nomor telepon dan sejenisnya.
Karena beberapa bisnis yang tidak melakukan update apapun kadang membuat pelanggan bertanya-tanya, apakah toko tersebut masih aktif atau tidak.
Ini juga demi menghindari terjadinya kesalahan, misalnya Anda lupa memperbarui jam buka toko, dan pelanggan datang ke tempat padahal toko masih belum buka.
Hal ini akan membuat mereka kecewa dan kesal karena tidak ada informasi tentang hal tersebut.
Dengan itu bisa saja kemudian pelanggan memberikan review negatif sehingga mempengaruhi citra baik yang sudah dibangun sebelumnya.
2. Berinteraksi dengan Pelanggan
Google Bisnisku juga menawarkan fitur yang membuat pemilik usaha bisa berinteraksi dengan para customer yang sudah memberikan ulasan mereka.
Interaksi dengan pelanggan bisa membantu dalam menjaga reputasi bisnis, di mana mereka akan berpikir bahwa pelayanan Anda sangat ramah dan menyenangkan.
Banyak pemilik bisnis yang mengedepankan pelayanan terbaik demi memperoleh reaksi yang bagus dari pelanggan, selain kualitas dari produk yang dibuat tentu saja.
Khususnya saat terjadi kesalahan, di mana pemilik bisnis harus menjelaskan dengan detail dan mudah dipahami serta meminimalisir reaksi negatif yang terjadi.
3. Mengunggah Foto Terbaik
Berbeda dengan promosi secara offline di mana customer bisa melihat langsung produk yang dijual.
Sistem online biasanya mengharuskan pemilik bisnis untuk memfoto atau videokan produk yang dimiliki.
Tentu saja, foto atau video yang dibuat mesti mempunyai kualitas bagus, jelas dan pastinya membuat pelanggan tertarik.
Di Google Bisnisku, sebagai pemilik bisnis Anda membutuhkan foto terbaik untuk diunggah di profil.
Karena dengan begitu customer akan lebih mudah mengetahui tentang seluk beluk bisnis Anda.
Ada beberapa foto yang mungkin bisa ditambahkan, di mana mencakup produk yang dijual, tempat bisnis tersebut dibangun misalnya di kios, gedung atau semacamnya.
Contohnya gambar dibawah ini :
Ada sebagian besar pelaku bisnis yang tak terlalu peduli dengan unggahan foto di Google Bisnisku.
Mereka hanya mengunggah foto seadanya saja yang terkadang nampak blur atau kurang menarik saat dilihat.
Pastinya ini membuat customer merasa tidak yakin untuk melihat-lihat bisnis atau produk Anda lebih dalam lagi.
Kesimpulan
Pada akhirnya, Google Bisnisku menjadikan para pengusaha lebih gampang dalam meraih penghasilan.
Saat ini ada banyak cara supaya usaha Anda semakin dikenal, mulai dari memaksimalkan platform media sosial seperti Instagram, TikTok, dan lain-lain hingga mencoba Google Bisnisku ini.
Semuanya harus dimanfaatkan dengan baik, agar keuntungan yang didapat pun bisa lebih banyak.
Salah satu kunci yang harus dipegang oleh para pelaku usaha apapun ialah konsisten dan pastinya interaksi yang baik dengan pelanggan.
Karena kadang kala meski produk yang dijual kualitasnya sudah bagus, tapi bila pelayanan kepada customer sangat buruk maka semua akan sia-sia.
Di luar sana pastinya telah banyak orang yang bersaing menggunakan produk yang serupa dengan milik Anda.
Jadi harus diperhatikan pula langkah-langkah tepat supaya terdapat perbedaan yang membuat produk Anda lebih menarik dari punya orang lain.
Entah dari segi inovasi, fasilitas atau pelayanannya.
Itulah sekilas penjelasan tentang Google Bisnisku dan ragam manfaat yang bisa dijadikan keuntungan.
Maksimalkan seluruh platform yang ada untuk mempromosikan bisnis agar semakin banyak masyarakat bisa menjangkau produk Anda.